Materi Sekolah dan Kuliah

Materi-materi dan bahan ajar sekolah kuliah bermanfaat (mayoritas bahasa Inggris) yang mungkin kamu gunakan di kelas. Tingkatkan kualitas dirimu dengan membaca! EXPLORE THE 'OLDER POSTS' FOR MORE CHALLENGES

Sejarah SMP SMA Kebijakan Daendels di Bidang Pertahanan dan Keamanan

Pada postingan sebelumnya, saya sudah menyampaikan tips dan materi sederhana dan bermanfaat Bahasa Inggris. Kali ini saya akan membagikan satu informasi untuk yang sedang belajar Sejarah, terutama bagi siswa kelas X SMA, dan juga siswa SMP. 

Materi sejarah ini mungkin akan sangat berguna bagi siswa SMP dan SMA, postingan ini akan membahas tentang kebijakan Daendels di Bidang Pertahanan dan Keamanan. Kebijakan Daendels di Bidang Pertahanan dan Keamanan ini dilaksanakan untuk menjaga keamanan dan mempertahankan wilayah Jawa. Pertahanan dan Keamanan Daendels ini cukup fenomenal sehingga sosok Daendels di kenal sebagai sosok diktator.   

Meester in de Rechten Herman Willem Daendels (lahir di Hattem, Republik Belanda, 21 Oktober 1762 – meninggal di Elmina, Pantai Emas Belanda, 2 Mei 1818 pada umur 55 tahun), adalah seorang politikus Belanda yang merupakan Gubernur-Jenderal Hindia Belanda yang ke-36. Ia memerintah antara tahun 1808 – 1811. Kala itu Belanda sedang dikuasai oleh Negara Perancis.

Pada tahun 1780 dan 1787 Daendels ikut para kumpulan pemberontak di Belanda dan kemudian melarikan diri ke Perancis. Di sana Daendels menyaksikan dari dekat Revolusi Perancis dan lalu menggabungkan diri dengan pasukan Batavia yang republikan. Akhirnya
Daendels mencapai pangkat Jenderal dan pada tahun 1795 ia masuk Belanda dan masuk tentara Republik Batavia dengan pangkat Letnan-Jenderal. Sebagai kepala kaum Unitaris, Daendels ikut mengurusi disusunnya Undang-Undang Dasar Belanda yang pertama. Bahkan Daendels mengintervensi secara militer selama dua kali. Tetapi invasi orang Inggris dan Rusia di provinsi Noord-Holland berakibat buruk baginya. Daendels dianggap kurang tanggap dan diserang oleh berbagai pihak. Akhirnya Daendels kecewa dan mengundurkan diri dari tentara pada tahun 1800. Daendels memutuskan pindah ke Heerde, Gelderland.

Pada tahun 1806
Daendels dipanggil oleh Raja Belanda, Raja Louis (Koning Lodewijk) untuk berbakti kembali di tentara Belanda. Daendels ditugasi untuk mempertahankan provinsi Friesland dan Groningen dari serangan Prusia. Lalu setelah sukses, pada tanggal 28 Januari 1807 atas saran Kaisar Napoleon Bonaparte, Daendels dikirim ke Hindia Belanda sebagai Gubernur-Jenderal.

Sekembali Daendels di Eropa, Daendels kembali bertugas di tentara Perancis. Dia juga ikut tentara Napoleon berperang ke Rusia. Setelah Napoleon dikalahkan di Waterloo dan Belanda merdeka kembali, Daendels menawarkan dirinya kepada Raja Willem I, tetapi Raja Belanda ini tidak terlalu suka terhadap mantan Patriot dan tokoh revolusioner ini. Tetapi biar bagaimanapun juga, pada tahun 1815 ia ditawari pekerjaan menjadi Gubernur-Jenderal di Ghana. Ia meninggal dunia di sana akibat malaria pada tanggal 8 Mei

Herman Willem Daendels

Kebijakan Daendels di bidang pertahanan dan keamanan:

Untuk dapat mempertahankan Jawa dari serangan pasukan Inggris, Daendels melakukan beberapa kebijakan dalam bidang pertahanan dan kemanan, antara lain :
a. Membangun banyak benteng pertahanan baru
b. Membangun pangkalan angkatan laut di Anyer dan Ujungkulon.
c. Meningkatkan jumlah tentara, dengan cara mengambil masyarakat pribumi karena pada waktu pergi Indonesia, Daendels tidak membawa pasukan yang cukup. Oleh karena itu, Daendels menambah jumlah pasukan yang diambil dari orang-orang pribumi, yaitu dari 4.000 tentara menjadi 18.000 tentara
d. Membangun jalan raya yang dimulai dari Anyer (Banten) sampai Panarukan (Jawa Timur) sejauh kurang lebih 1.100 km. Jalan ini dinamakan sebagai Jalan Daendels.

Semoga materi sejarah ini berguna bagi siswa SMP dan SMA, terutama bagi mereka yang mencari informasi mengenai Kebijaka Daendels di Bidang Pertahanan dan Keamanan. Bidang Pertahanan dan Keamanan merupakan salah satu bidang yang di fokuskan oleh Daendels dalam melindungi Jawa.

 

 BACA SELENGKAPNYA MATERI SEKOLAH DAN TIPS MENULIS SEDERHANA

Labels: daendels, k13, kelas x, materi, sejarah

Thanks for reading Sejarah SMP SMA Kebijakan Daendels di Bidang Pertahanan dan Keamanan. Please share...!

0 Comment for "Sejarah SMP SMA Kebijakan Daendels di Bidang Pertahanan dan Keamanan"

Back To Top